Kontras86.com | Sekayu – Sebagai wujud apresiasi dan ucapan Terima kasih untuk 960 Pegawai di RSUD (Rumah Sakit Umum Daerah) Sekayu Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin melalui Direktur RSUD secara simbolis resmi memberikan Insentif Covid 19 untuk seluruh Tenaga Medis dan Pegawai non medis RSUD
Direktur RSUD Sekayu dr Makson Parulian Purba MARS melalui Humas RSUD Sekayu Andodi, Rabu (13/5/2020) usai kegiataan mengatakan, Pemberian Insentif ini merupakan yang pertama di Sumsel, untuk dana merupakan murni Dana Pemerintah Musi Banyuasin, dan atas apa yang disampaikan Bupati musi Banyuasin bahwa tenaga Medis Garda Terdepan.
Insentif Tenaga Medis bukan hanya di berikan untuk Tenaga PNS di RSUD Sekayu, namun Pegawai tetap, Kontrak, PHL, Magang mulai Dokter Spesialis hingga tenaga CS ( Cleaning Servis) juga dapat. Untuk besaran berapa yang di peroleh sesuai dengan aturan yang di tetapkan.
Untuk insentif Covid akan di berikan selama 3 bulan atau selama Covid 19, saya selaku direktur dan Pribadi sangat berterima kasih atas perhatian bupati musi banyuasin kepada tenaga medis, kedepan kami selaku garda terdepan akan semaksimal mungkin bekerja, dan saya berharap covid 19 cepat selesai.
Ditempat terpisah salah satu tenaga CS (SY) usai pemberian simbolis, sangat berterima kasih kepada Bupati Musi Banyuasin dan Direktur RSUD sekayu, ternyata kami juga mendapatkan insentif padahal kami sudah pasrah jika memang kami tidak dapat, kedepan kami akan lebih semangat bekerja ujarnya senang. (Muslim)