Next Post

Kapolres Zulkarnain Ajak Personil Polres OKUS untuk Merubah Diri Jadi Lebih Baik dan Jauhi Narkoba

IMG_20210215_195818

Kontras86.com | OKUS – Kapolres Zulkarnain, mengajak Personel Polres OKU Selatan untuk merubah diri menjadi lebih baik dan menjauhi narkoba. Kegiatan sumpah dilaksanakan untuk menekankan kepada personel agar tidak menyalahgunakan penggunaan narkoba.

“Bagi pengguna dan pengedar narkoba akan di PTDH (Pemberhentian Tidak Dengan Hormat),” Ujar Kapolres seraya menekan lkan kepada para Kabag, Kasat dan Kapolsek untuk memperhatikan anggotanya dan memberikan atensi untuk tidak menyalahgunakan narkoba.

Upacara tersebut di gelar pada hari Senin (15/02/2021), Sekira Pukul 09.00 Wib, bertempat di Lapangan Mapolres OKU Selatan.

Adapun kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka menciptakan Personel Kepolisian Polres OKU Selatan yang presisi, berintegritas, bebas dari Narkoba, berguna bagi keluarga dan Institusi Kepolisian serta berguna bagi Bangsa dan Negara.

Sementara itu Sumpah yang di bacakan oleh Kapolres serta di ikuti oleh semua personil yang hadir sebagai berikut

Demi Allah, Saya Bersumpah.
Bahwa Saya :

1. Tidak akan terlibat dalam segala penyalahgunaan Narkoba baik sebagai pemakai, pengedar maupun membekengi pengedar dan Bandar Narkoba.

2. Tidak akan melakukan atau terlibat dalam perbuatan melanggar hukum baik Pidana, Kode Etik, maupun Disiplin yang dapat menurunkan Citra dan Martabat Institusi Polri.

3. Siap menjadi Personel yang Berintegritas Berguna bagi Keluarga, Institusi Polri, Masyarakat, Bangsa dan Negara.

4. Apabila melanggar Sumpah ini, Saya bersedia diproses Hukum sesuai dengan Peraturan Perundang-undangan yang berlaku, baik Pidana Kode Etik maupun Disiplin, serta sanggup di Berhentikan Tidak Dengan Hormat (PTDH) dari Dinas Kepolisian.

Sumpah ini sebagai janji saya kepada Tuhan yang Maha Esa yang akan saya taati, karena Tuhan yang Maha Esa, Maha Mengetahui dan Maha Melihat.

Kegiatan Pengambilan sumpah dan Penandatanganan Sumpah berakhir Pukul 10.00 Wib, situasi aman dan terkendali.

Saat di jumpai seusai Upacara, Kapolres OKU Selatan AKBP Zulkarnaen Harahap, SIK Mengarakan,” Dengan di gelarnya upacara Pengambilan Sumpah serta penanda tanganan sumpah tersebut, saya (Kapolres) berharap semua Personil Polres OKU Selatan tidak akan terlibat dan dalam peredaran dan penyalah gunaan Narkoba. Apa lagi sumpah tersebut di ucapkan dengan menyebut nama Allah SWT,” harap Kapolres Zulkarnain.

“Saya sebagai Kapolres, tidak akan segan-segan untuk menindak dan memproses bagi anggota yang terbukti menyalahgunakan Narkoba. Sudah banyak oknum anggota Polri di antaranya anggota polres OKU Selatan yang di proses sampai di berhentikan dengan tidak hormat,” tegas Kapolres OKU Selatan Zulkarnain. (Yuni)

infomerd

Adi Merdeka

Related posts

Newsletter

Silakan isi email dibawah ini

Iklan Samping

IMG-20241217-WA0006_mls34m2V5r
IMG-20241219-WA0020_BouabONW7o
IMG-20241216-WA0021_TnoKZgX40q
IMG-20241217-WA0012_HcKmKEFb1N
IMG-20241218-WA0009_0c3ZVy440D
IMG-20211218-WA0041_compress97
logo-pwi-antara
IMG_20201011_210144-720x375_compress67

Recent News