Next Post

Silaturahmi Ratu Dewa dan Tim Pemenangan di 5 Ulu, Antusiasme Warga Meriahkan Acara Tebus Murah Sembako

IMG-20241115-WA0035_XbcIdlSu4g

Palembang | Calon Walikota Palembang, Ratu Dewa, bersama sang istri, Dewi Sastrani, dan Tim Pemenangan, menyambangi Pengurus dan Anggota KiPRAH di Jalan KH. Wahid Hasyim, Lorong Aman 2, Kelurahan 5 Ulu, Kecamatan SU1, Jumat (15/11/2024). Silaturahmi ini turut diramaikan oleh kehadiran warga setempat yang antusias menyambut kedatangan pasangan calon nomor urut 2 tersebut.

Dalam kunjungannya, Ratu Dewa menyampaikan visi dan misi jika terpilih sebagai Walikota Palembang. Fokus utamanya adalah meningkatkan kualitas pendidikan, kesehatan, serta perhatian khusus pada pemberdayaan perempuan dan anak. “Kami ingin memastikan bahwa ke depan, masyarakat Palembang, terutama perempuan dan anak-anak, mendapatkan perhatian dan perlindungan yang lebih baik,” ujar Ratu Dewa di hadapan warga.

Samsul Rizal, S.Ag., dan Ardiansyah, selaku Ketua dan Wakil Ketua KiPRAH Provinsi Sumatera Selatan, menyambut baik kehadiran Ratu Dewa dan rombongan. Mereka mengapresiasi perhatian pasangan calon ini terhadap isu-isu yang menjadi fokus lembaga mereka, yakni mendampingi perempuan yang mengalami trauma mendalam akibat tindak kekerasan.

Dalam kegiatan tersebut, Ratu Dewa bersama istri dan tim juga mengadakan sosialisasi mengenai pentingnya pendidikan dan kesehatan, khususnya untuk anak-anak dan para ibu. Setelah sesi sosialisasi, acara dilanjutkan dengan Tebus Murah Sembako yang menjadi magnet utama bagi warga. Puluhan ibu-ibu tampak bersemangat memanfaatkan kesempatan tersebut.

“Kami sangat terbantu dengan adanya acara tebus murah sembako ini,” ungkap seorang warga dengan penuh rasa syukur kepada awak media.

Kegiatan ini diharapkan menjadi langkah awal yang baik dalam mempererat hubungan antara calon pemimpin dengan masyarakat, sekaligus menegaskan komitmen Ratu Dewa dalam membawa perubahan positif bagi Kota Palembang. (Rico)

 

infomerd

Adi Merdeka

Related posts

Newsletter

Silakan isi email dibawah ini

Iklan Samping

b78551d6-c141-47b4-a114-4632d334be2b_peradinusantarahutri80-2
IMG-20250816-WA0020
IMG_20250815_140547
IMG_20250815_160902
IMG_20250815_160940
IMG_20250815_160918
IMG-20250815-WA0042
IMG-20211218-WA0041_compress97
logo-pwi-antara
IMG_20201011_210144-720x375_compress67

Recent News