Next Post

Lakalantas di Jalan Lintas Palembang-Betung, Mobil Bus IMI Vs Truck Karet

IMG-20210602-WA0063

Banyuasin – Telah terjadi lakalantas, Bus IMI Vs Truk Bermuatan Karet dijalan lintas Palembang – Jambi KM 62, Desa Lubuk Karet, kecamatan Betung, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, Rabu (02/06/2021).

Kasat Lantas AKP Imannuhadi SIK Melalui Personil Pos Musi Indah, Bripka Kusno mengatakan, Mobil Bus IMI datang dari arah Palembang, kemudian mendahului kendaraan Roda Empat yang ada didepannya, setelah itu datang dari arah berlawanan sebuah kendaraan truck yang bermuatan getah karet, setiba di TKP patah per depan bagian kanan kemudian oleng atau hilang kendali dan masuk ke jalur berlawanan, sehingga terjadilah kecelakaan.

“Kendaraan Bus IMI dengan Nopol BH 7226 AU dikemudikan oleh HENDRA datang dari arah Jambi tujuan Palembang, sedangkan datang dari arah berlawanan kendaraan truck dengan Nopol BE 8316 QM yang dikemudikan oleh ZAHRONI datang dari arah Palembang tujuan Jambi. Namun setibanya di TKP melakukan pengereman kendaraan tersebut patah per depan sebelah kanan, kemudian kendaraan oleng hilang kendali lalu masuk ke Jalur berlawanan dan terjadilah kecelakaan,” jelas Kusno.

Sambungnya, dari kejadian tersebut kedua kendaraan hanya mengalami rusak material, semua penumpang dan sopir dalam keadaan sehat.

“Kita tetap melakukan pengaturan lalu lintas demi keamanan dan kenyamanan pengguna. Sampai evakuasi Getah Karet ini selesai dimuat ke mobil truck lain, dan untuk Mobil Bus IMI Berada di Musi Indah,” pungkasnya. (Daya)

infomerd

Adi Merdeka

Related posts

Newsletter

Silakan isi email dibawah ini

Iklan Samping

IMG-20241217-WA0006_mls34m2V5r
IMG-20241219-WA0020_BouabONW7o
IMG-20241216-WA0021_TnoKZgX40q
IMG-20241217-WA0012_HcKmKEFb1N
IMG-20241218-WA0009_0c3ZVy440D
IMG-20211218-WA0041_compress97
logo-pwi-antara
IMG_20201011_210144-720x375_compress67

Recent News